Grid.ID - Kecantikan seorang Luna Maya memang bak sudah melegenda dan dikenal banyak orang.
Model asal Bali tersebut memang memiliki paras rupawan yang banyak membuat orang iri.
Bagaimana tidak, tak cuma cantik wajah, Luna Maya juga memiliki tubuh tinggi semampai yang membuat kariernya di dunia model begitu diperhitungan.
Ditambah lagi, dalam diri Luna Maya juga mengalir darah blasteran Austria-Indonesia yang diwariskan dari kedua orang tuanya.
Sontak saja, kecantikannya pun semakin terasa unik dan memiliki ciri khasnya sendiri.
Bahkan gegara paras dan pesonanya yang memukau, Luna Maya sempat berhasil membuat seorang Ariel NOAH jatuh ke pelukannya.
Ya, Ariel NOAH yang saat itu merupakan pria idaman sejuta umat luluh dan menjadikan Luna Maya sebagai tambatan hatinya.
Tak cukup sampai di situ, meski pada akhirnya kasih asmara keduanya putus, banyak orang yang merasa Ariel NOAH dan Luna Maya masih saling mencintai.
Hal ini terbukti dari hubungan keduanya yang sempat putus nyambung, hingga membuat publik berharap keduanya kembali bersatu.
Sementara itu, baru-baru ini melansir dari postingan Instagram @lunamaya.story yang diunggah Kamis (8/7/2021), paras ayu seorang Luna Maya kembali menyita perhatian.
Berbeda dengan tampilan secara keseharian, dalam postingan tersebut Luna Maya terlihat menyejukkan lantaran mengenakan hijab.
Ya, hijab berwarna pink pastel tersebut tampak teduh dan cocok dikenakan oleh mantan kekasih Ariel NOAH tersebut.
Bahkan meski saat itu dirinya tak mengenakan make up berlebihan, Luna Maya tetap terlihat cantik.
Ditambah lagi saat itu dirinya juga tersenyum manis ke arah kamera.
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut pun langsung berbondong-bondong dibanjiri komentar dari netizen.
"Subhanallah cantik banget," komentar @kus***ti.deni.
"Cantiknya berhijab kayak orang Arab," tambah @sitika**riahajik9.
"Masyaallah cantik nya," tulis @koko_wi***arko.
"Cantik sekali moon pake hijab," komentar @arwid290.
"Cantik Pake HIJAB Ternyata... Keliatan AURA nya," tambah @rd.dhi***purwa.
(*)