Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu
Grid.ID - Di tengah pandemi yang mewajibkan kita harus menggunakan masker, makeup mata menjadi hal yang penting.
Untuk meningkatkan penampilan dengan menggunakan masker, makeup mata menjadi ladang kreasi banyak make up artist (MUA) dan juga beauty influencer.
Tak heran jika pada pemotretan para selebriti, sobat Grid kerap menemukan berbagai makeup mata unik hasil riasan para MUA ternama.
Kali ini, makeup mata Angela Gilsha dalam sebuah pemotretan berhasil mencuri hati banyak orang.
Dengan eyeshadow berwarna biru dan ungu, sang MUA sukses membuat penampilan Angela Gilsha terlihat semakin menawan.
Untuk sobat Grid yang ingin menambah referensi makeup mata, bisa banget loh untuk melihat makeup mata Angela Gilsha yang satu ini.
Dirias langsung oleh make up artist Archangela Chelsea, yuk simak!
Sebelum membahas bagian mata, sobat Grid wajib melihat base makeup pada riasan Angela Gilsha yang satu ini.
Terlihat bagaimana sang MUA menggunakan warna-warna kalem, agar tidak ada bagian wajah yang mencuri perhatian selain mata.
Pertama-tama, sang MUA memilih foundation yang sesuai dengan warna kulit asli Angela Gilsha untuk menciptakan tampilan flawless.
Kemudian, tak lupa digunakan shading pada bagian tulang hidung, garis rambut pada dahi, tulang pipi, dan juga rahang Angela Gilsha.
Pada bagian pipi, terlihat pula penambahan bronzer cokelat tebal yang serasi dengan base makeup Angela Gilsha.
Terdapat pula sentuhan highlighter untuk memberikan kilauan pada bagian pipi.
Untuk bibir Angela Gilsha, sang MUA memilih lipstik berwarna pink pucat yang tidak mencuri perhatian.
Baca Juga: Tips and Trick Menghapus Makeup Mata dengan Mudah Layaknya Profesional!
Kemudian, barulah kita membahas makeup mata Angela Gilsha yang terlihat unik dengan warna ungu dan biru muda.
Pada bagian kelopak mata, MUA Archangela Chelsea menggunakan eyeshadow berwarna ungu gelap dengan membentuk wing pada bagian ujung mata.
Bentuk eyeshadow yang meruncing pada bagian luar, membuat makeup mata Angela Gilsha tidak membutuhkan eyeliner wing lagi.
Tak hanya menggunakan eyeshadow di kelopak mata, sang MUA juga membubuhkan riasan pada garis bawah mata.
Pada bagian ujung mata dalam, digunakan eyeshadow shimmer bening untuk memberikan kilauan.
Terakhir, ditambahkan garis panjang berwarna biru muda di atas eyeshadow ungu yang telah dibuat.
Jika diperhatikan, sentuhan warna biru tampak serasi dengan warna baju yang dikenakan Angela Gilsha.
Baca Juga: Anti Luntur! Inilah Tips Makeup Mata Tahan Lama Buat Kalian Pemilik Wajah Berminyak
Nah, itu dia detail makeup Angela Gilsha yang bisa jadi referensi sobat Grid.
Menawan banget, ya!
(*)
5 Rekomendasi Drakor Tentang Kawin Kontrak Paling Seru, Dibintangi Yoo Yeon Seok hingga Song Hye Kyo
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |