Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur Aziza
Grid.ID - Rambut menjadi hal krusial yang wajib dijaga semua orang.
Tak sedikit orang merasa perlu hati-hati memberikan perawatan ekstra untuk rambut mereka.
Namun, sayang sekali beberapa hal tak terhindarkan untuk rambut.
Seperti uban misalnya.
Well, beberapa orang merasa tidak percaya diri dengan uban.
Maka dari itu, mereka memilih untuk mengecat rambut mereka.
Hanya saja, kamu ternyata bisa kok menghilangkan uban hanya dalam 10 menit menggunakan madu.
Melansir Nakita.ID, selain faktor usia, gaya hidup kurang sehat bisa memicu uban tumbuh lebih cepat.
Sebuah studi yang dipublikasikan Indian Dermatology Online Journal tahun 2013 menyebutkan, perempuan perokok cenderung akan beruban sebelum usia 30 tahun.
Dalam studi yang melibatkan 200 orang tersebut, perokok terbukti 2,5 kali lebih cepat mengalami tumbuh uban sebelum usia 30 daripada non perokok.
Penelitian bahkan menunjukkan bahwa perokok dan mereka yang mengalami stres berat juga cenderung akan lebih cepat beruban.
Untuk kamu yang sudah beruban sebelum waktunya, tak ada salahnya mencoba bahan-bahan alami ini untuk mengembalikan warna rambut menjadi hitam berkilau.
Solusi alami, mudah, efisien dan tentu aman ini bisa kamu coba di rumah.
Salah satunya, ialah dengan menggunakan madu.
Madu memang dikenal punya manfaat manfaat, terkhususnya untuk menjaga kesehatan serta imunitas tubuh.
Namun, melansir Sajian Sedap, rupanya menggunakan madu selama 10 menit saja bisa membasmi uban di kepala.
Tidak hanya itu, madu bahkan mampu membuat rambut menjadi lebih sehat dan berkilau.
Sebelum menyesal, kamu bisa loh menggunakan madu untuk melibas uban dengan cara seperti ini.
Madu murni mengandung nutrisi dan enzim yang memberikan kilauan terhadap rambut kusam.
Cairan ini bahkan memiliki sifat humektan yang membantu mengatur kelembaban pada rambut.
Caranya cukup mudah!
Kamu hanya perlu mengoleskan madu pada rambut hingga merata.
Biarkan selama 10 menit, kemudian bilas hingga bersih.
Perlu diketahui saat memakai masker madu ini, kamu membutuhkan waktu yang cukup lama untuk membilasnya.
Tapi tetap saja usaha kalian ini tidak akan mengkhianati hasilnya.
Selamat mencoba!
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Sajian Sedap,Nakita.ID |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Silmi Nur Aziza |