Grid.ID – Hidup bahagia usai menikah dengan Puput Nastiti Devi, sang Komisaris Utama Pertamina baru-baru ini membuat publik terhenyak dengan pengakuan tentang Ahok positif Covid-19.
Sempat ditutup-tutupi dari sorotan media, pengakuan Ahok positif Covid-19 bersama sang istri, Puput Nastiti Devi akhirnya baru diungkap sekarang.
Tak main-main, kondisi saat Ahok positif Covid-19 bahkan disebut-sebut sempat drop sampai membuat sang istri, Puput Nastiti Devi nangis sesenggukan.
Kisah ini terkuak dari penuturannya saat muncul dalam tayangan YouTube suar halawa pada 10 Juli 2021 lalu.
Biasa menerapkan protokol kesehatan ketat di rumah, betapa kagetnya pria 55 tahun itu setelah tahu hasil swab test miliknya ternyata positif Covid-19.
“Hampir 2 minggu saya setiap hari swab PCR (karena) ada satu kepentingan pekerjaan.”
“Kalau kita mau ketemu pejabat, kita mau rapat pasti swab PCR.”
“Nah Minggu itu saya swab PCR seperti biasa walaupun Sabtu saya ngerasa tenggorokan saya nggak enak,” ungkap Ahok.
Baca Juga: Cerita Ahok Panik Saat Tahu Satu Keluarga Positif Covid-19: Saya Mesti Dibantu Oksigen
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |