Grid.id - Innalilahi, ada kabar duka datang dari Mojokerto, Jawa Timur.
Sesosok mayat pria ditemukan di sebuah perkebunan kangkung.
Mayat itu ditemukan di Dusun Karangasem, Desa Pagerluyung, Gedeg, Kabupaten Mojokerto, Senin (19/07/2021).
Dari hasil identifikasi Polsek Gedeg terungkap identitas korban bernama Suwarno (51) warga Dusun Kenongo, Desa Mlirip, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.
Kapolsek Gedeg, AKP Edy Purwo, mengatakan warga menemukan korban dalam kondisi telungkup di tengah kebun kangkung.
Sebelumnya, warga setempat melihat korban berjalan seorang diri menuju kebun kangkung tersebut.
Lahir dari Keluarga Kurang Beruntung, Nia Ramadhani Ajarkan Pentingnya Berbagi pada Anak Sejak Dini
Source | : | Surya Malang |
Penulis | : | None |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |