Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Memasuki tahun ke-1 pandemi Covid-19, Indonesia masih terus berjuang untuk membentuk herd Immunity, salah satunya dengan vaksinasi.
Berbagai peraturan terkait pembatasan sosial seperti PPKM Darurat pun telah dilaksanakan.
Meski begitu angka kematian akibat Covid-19 masih terus melonjak hingga tembus rekor.
Melansir laman Covid19.go.id, Selasa (20/7/2021) bahwa sudah ada 74.920 kasus kematian yang terkonfirmasi.
Sedangkan untuk kasus positif, terpantau sudah cukup berkurang menjadi 34.257 kasus setelah sebelumnya mencapai 51.952 kasus per hari.
Untuk itu masyarakat terus dihimbau agar tetap melakukan protokol kesehatan dengan ketat dan tertib sebelum terlambat.
Seperti salah satu warga di Bekasi, Jawa Barat ini.
Ia mengaku tak percaya dengan Covid-19 sampai ayahnya meninggal dunia karena tak kunjung dapat pengobatan.
Hal ini tentu sangat disayangkan oleh Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi.
Source | : | Kompas.com,Covid19.go.id |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana Yuko A |