Menurut Gilang, para atlet sudah sepantasnya diberi apresiasi penuh agar dapat semakin meningkatkan prestasi mereka.
"Para atlet perlu diapresiasi, sehingga dapat memberikan motivasi dan mendorong peningkatan prestasi di masa mendatang," ujar Gilang Widya Pramana dikutip Grid.ID dari Tribunnews.com.
Gilang Widya Pramana kemudian berjanji akan memberi bonus Rp 500 juta bagi atlet peraih medali emas.
"Saya akan beri bonus sebesar 500 juta rupiah untuk atlet peraih medali emas, 250 juta untuk atlet peraih medali perak dan 100 juta untuk peraih medali perunggu," tuturnya.
"Bentuk dukungan ini agar para atlet semakin semangat dan bisa meningkatkan prestasinya dalam membawa nama Indonesia," serunya.
Selanjutnya melansir dari Kompas.tv, lelaki yang juga akrab dengan beberapa selebriti papan atas Indonesia ini berharap agar tindakannya juga bisa menjadi inisiatif bagi pengusaha lain agar turut memberikan bonus bagi para atlet.
"Semoga, inisiasi dari saya ini bisa membuat pengusaha lain ikut tergerak untuk memberikan bonus kepada atlet berprestasi Indonesia di Olimpiade Tokyo," pungkasnya.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | Tribunnews.com,tribun sport,Kompas.tv |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |