Grid.ID - Baking soda merupakan bahan dapur yang punya segudang manfaat.
Bukan cuma untuk memasak atau membersihkan peralatan dapur, baking soda ternyata juga bisa mengatasi penyakit.
Salah satu khasiat baking soda ternyata bisa untuk mengatasi asam urat, loh!
Ternyata ada alasan mengapa bumbu dapur ini bisa membantu meredakan asam urat.
Baking soda merupakan makanan alkali yang membantu mengendalikan kelebihan asam urat.
Asam urat sendiri merupakan senyawa kimia yang tercipta saat tubuh memecah zat yang dikenal sebagai purin.
Zat yang terakumulasi dalam jumlah yang berlebihan membuat tubuh menghasilkan terlalu banyak hingga sulit mengeluarkannya.
Keadaan tersebut membuat terjadinya gangguan inflamasi yang dikenal dengan hyperuricemia yang ditandai dengan masalah ginjal dan masalah sendi akibat terbentuknya kristal dari residu.
Baca Juga: Tak Perlu Obat Untuk Mengatasi Asam Urat, Coba Pertolongan Pertama ini!
Apabila kondisi tersebut dibiarkan akan berkembang menjadi penyakit kronis dan sulit diobati.
Melansir dari steptohealth salah satu bahan yang dapat digunakan untuk menurunkan kadar asam urat dalam tubuh adalah baking soda.
Baking soda memiliki kekuatan untuk mendetoksifikasi darah dan ginjal dengan menghilangkan bahan limbah dari tubuh.
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi
Source | : | Nakita |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |