Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Pusat Informasi Ilmu Kopi mencatat bahwa kafein adalah zat aktif farmakologis yang paling banyak dikonsumsi di dunia.
Artinya, kandungan ini berfungsi sebagai obat yang mengaktifkan sistem saraf pusat, lalu menyebabkan efek stimulasi sementara.
Kita bisa menemukan kandungan kafein di berbagai makanan atau minuman, misalnya kopi, teh, coklat, zat aditif untuk obat sakit kepala, sampai minuman cola.
Bagi sebagian besar orang, manfaat kafein bekerja dengan baik.
Namun, jumlah dan waktu konsumsinya juga perlu diperhatikan.
Jika tidak, kita akan mengalami masalah tidur, mudah marah, dan gugup.
Mari ambil contoh dengan kebiasaan minum kopi saat malam hari.
Dilansir Grid.ID dari Live Strong, konsumsi kopi saat malam hari memang bisa membantu energi bagi pekerja shift malam.
Sebuah studi penelitian tahun 2006 di "Annals of Internal Medicine" menyimpulkan bahwa subjek penelitian yang mengonsumsi kafein di malam hari untuk meningkatkan mengemudi, menghasilkan kinerja yang memadai dibandingkan dengan individu yang tidak menggunakan kafein saat mengemudi.
Akan tetapi, kebiasaan konsumsi kopi di malam hari juga bisa menyebabkan satu masalah kesehatan.
Ini harus diketahui bagi kamu yang biasa melakukannya.
Kita tahu masalah umum dari kebiasaan minum kopi saat malam adalah insomnia.
Insomnia adalah efek samping dari minum minuman berkafein larut malam, terutama jika dikonsumsi lebih dari 500 miligram dalam jangka waktu 24 jam.
Minum minuman berkafein sebelum tidur akan menunda onset tidur, serta mengubah tahap normal istirahat yang dicapai pada malam hari.
Akan tetapi, bukan hanya insomnia.
Hal parah yang akan dialami ketika minum kopi saat malam adalah kelelahan pada keesokan harinya.
Penggunaan kafein saat malam dapat mengakibatkan kesulitan untuk tetap terjaga di siang hari dan menghambat fungsi kognitif.
American Academy of Sleep Medicine menunjukkan remaja yang menggunakan kafein sepanjang malam cenderung menderita kelelahan di sekolah, penurunan partisipasi di kelas, dan pemikiran yang lambat.
Selain itu, akan mengalami kelesuan di siang hari, iritabilitas, dan gangguan mood akibat kurang tidur.
Parahnya, hal ini juga bisa menyebabkan sakit kepala, konsentrasi yang buruk, dan kecemasan.
Oleh karena itu, kita sebaiknya konsumsi kafein siang hari saja untuk menghindari hal-hal tersebut.
(*)
Source | : | live strong |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Irene Cynthia |