Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Artis terkenal Gary Iskak baru-baru ini dikabarkan mengidap penyakit yang membuat kondisi fisiknya melemah.
Diwartakan Grid.ID sebelumnya, Gary Iskak divonis menderita penyakit sirosis hati dan gangguan lambung.
Gary Iskak sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit karena penyakit tersebut.
Usai beberapa hari menginap di rumah sakit, kini Gary Iskak telah kembali ke kediamannya bersama keluarga.
Tak hanya itu, Gary Iskak pun mulai menjalani aktivitas sehari-harinya lagi dengan normal.
Meski kondisinya sempat drop, saat ini Gary Iskak terlihat bugar kembali.
Kabar terkini Gary Iskak tampak dalam postingan Instagram istrinya, Richa Novisha, Minggu (25/7/2021).
Richa Novisha tampak memberi semangat kepada suaminya yang sudah mulai produktif lagi.
Sebagai artis dengan sepak terjang yang tak kaleng-kaleng di dunia hiburan, Gary Iskak tentu mengambil kesempatan emas untuk tetap berkarya.
Melihat semangat suaminya, Richa Novisha tak urung memberi dukungan untuk Gary Iskak yang mulai berkegiatan normal kembali.
"Alhamdulilah. Tetap semangat dan berkarya lagi ya yah. Stay safe & stay healthy," ujar Richa Novisha di Instagram pribadinya, @richaiskak.
Tak ketinggalan, Richa Novisha mengungkapkan rasa cinta dan dukungannya kepada Gary Iskak.
"We love you, support you, and taking care of you," tukas Richa Novisha.
Baca Juga: Kondisi Sempat Drop Akibat Sirosis Hati, Gary Iskak Mengeluh Tak Kuat Hingga Menangis
Gary Iskak yang sempat terkulai lemas semasa penyakitnya muncul, sekarang ini mulai terlihat bersemangat lagi.
Gary Iskak tampak bugar untuk menjalani hari-harinya.
Dengan setelan kaus dan celana santai, Gary Iskak tak lupa bergaya untuk memperlihatkan kondisi fisiknya yang sudah sehat.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |