Grid.ID – Pamor Ruben Onsu sebagai presenter sekaligus bos ayam geprek tampaknya tak perlu diragukan lagi.
Sudah sukses jadi bos ayam geprek, Ruben Onsu nyatanya masih melebarkan sayap hingga bisnis lain.
Pasalnya, Ruben Onsu kini memiliki kerajaan bisnis berupa makanan kemasan hingga event organizer yang dikelola sang bos ayam geprek bersama istrinya, Sarwendah.
Tak mengherankan apabila ia kini sanggup memboyong istri tercintanya itu untuk tinggal di sebuah rumah mewah.
Penampakan rumah mewah Ruben Onsu akhirnya terungkap dalam acara One Man Show yang dibawakan Tukul Arwana.
Dalam program talkshow yang ditayangkan YouTube Indosiar pada 25 Juli 2020 itu, terpampang nyata sederet fasilitas mentereng di dalamnya, mulai dari kamar tidur super luas sampai kolam renang berukuran besar.
Kembali melansir YouTube Indosiar, belakangan terungkap jika harga rumah mewah Ruben Onsu ternyata nyaris menyentuh angka Rp 80 miliar, tepatnya Rp 79 miliar!
Bukan tanpa alasan, luas tanahnya sendiri mencapai 2.200 meter.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | Tribunstyle.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |