Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Belum lama ini, masyarakat digegerkan oleh kabar seorang suami yang tega bunuh istrinya sendiri.
Mengutip KOMPAS.com pada Rabu (28/7/2021), kejadian tersebut terjadi di Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Kejadian nahas itu diduga terjadi pada Selasa (27/7/2021) pada pukul 13.30 WIB.
Sebelumnya, pelaku, Abdul Rahman sempat pergi ke rumah tetangganya.
Dirinya bahkan sempat berpura-pura minta tolong tetangganya untuk membangunkan istrinya.
Namun, tetangganya justru mendapati korban sudah tertelungkup.
Mengetahui kondisi korban, tetangga tersebut langsung melaporkan ke RT.
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba
Source | : | Kompas.com,TribunJakarta.com |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Deshinta N |