Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Song Ji Hyo mampu menunjukan taringnya dengan menduduki posisi ke-3 di daftar brand reputasi aktor edisi Juli 2021.
Sukses mengalahkan Park Seo Joon, Jo Jung Suk dan Song Joong Ki, posisi Song Ji Hyo berada persis setelah Jo Insung dan Cho Seung Woo.
Tak sedikit yang menganl Song Ji Hyo dalam perannya di variety show 'Running Man'.
Namun, peran Song Ji Hyo mampu mengambil hati para penontonnya.
Belakangan ini, Song Ji Hyo sedang melakukan syuting untuk drama terbarunya 'The Witch's Diner' sebagai penyihir.
Peringkat ini ditentukan melalui partisipasi konsumen, liputan media, interaksi penonton, dan indeks kesadaran masyarakat.
Hal ini menandakan bahwa peran Song Ji Hyo meninggalkan kesan tersendiri untuk para penikmat drakor.
Dari data yang dikumpulkan sejak 30 Juni 2021 hingga 31 Juli 2021 ada 30 nama aktor yang memiliki indeks tertinggi.
Dipimpin oleh Jo In Sung, aktor 'Its Okay Thats Love' itu meraih total indeks sebesar 4.135.556 dengan keyword yang banyak dicari adalah "Escape from Mogadishu", "Kim Yun Seok," dan "Go Hyun Jung".
Sedangkan di posisi kedua ada Cho Seung Woo dengan indeks yang tak jauh dari posisi pertama sebesar 4.118.625.
Sementara Song Ji Hyo terbang tinggi ke posisi kedua dengan indeks 4.062.773.
Di posisi ke-4 ada Park Seo Joon dengan indeks 3.953.768 dan Jo Jung Suk dengan indeks 3.878.428.
Melansir Soompi.com, Sabtu (31/7/2021) berikut 30 aktor yang mendapatkan brand reputasi tertinggi edisi Juli 2021:
1. Jo In Sung
2. Cho Seung Woo
3. Song Ji Hyo
4. Park Seo Joon
5. Jo Jung Suk
6. Song Joong Ki
7. Gong Yoo
8. Moon Chae Won
9. Seo In Guk
10. Son Ye Jin
11. Kim Dae Myung
12. Lee Dong Hwi
13. Lee Je Hoon
14. Jang Hye Jin
15. Lee Byung Hun
Baca Juga: Sudah Hampir Berusia 40 Tahun, Song Ji Hyo Bahas Soal Rencana Menikah: Sulit Berurusan Denganku!
16. Kim Dong Wook
17. Jin Ki Joo
18. Go Won Hee
19. Lee Kwang Soo
20. Park Hae Jin
21. Kim Hyun Soo
22. Hyun Bin
23. Ryu Jun Yeol
24. Song Seung Heon
25. Sung Dong Il
26. Ma Dong Seok
27. Han Ji Min
28. Oh Jong Hyuk
29. Kim Yun Seok
30. Ha Jung Woo
(*)
Nasib Daro Seri Vida, Crazy Rich Malaysia, Terlilit Utang Rp 3,7 Miliar sampai Barang-barang Mewahnya Disita
Source | : | soompi.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Deshinta N |