Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Cabang olahraga (cabor) bulu tangkis berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan di Olimpiade Tokyo 2020.
Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii-Apriyani Rahayu hari ini berhasil membawa pulang medali emas pertama untuk Indonesia.
Greysia Polii-Apriyani Rahayu, hari ini berhasil taklukkan rivalnya, Chen Qing Chen-Jia Yi Fan di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Senin (2/8/2021).
Ya, ganda putri Indonesia itu berhasil mengalahkan lawannya dengan perolehan poin 21-19 dan 21-15.
Tunjukkan penampilannya yang luar biasa, Greysia Polii-Apriyani Rahayu berhasil mengalahkan ganda China dalam straight game.
Sukses membawa medali emas di akhir permainan, kemenangan Greysia Polii-Apriyani Rahayu turut diapresiasi Presiden Joko Widodo.
Tunjukkan dukungannya pada sang atlet, orang nomor satu Indonesia itu sampaikan hal ini kepada sang juara.
Denny Cagur Ungkap Kenangan Tak Terlupakan dengan Nurul Qomar: Dia Pelawaknya Para Pelawak
Source | : | |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |