Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Ivan Gunawan akhirnya menyikapi tanggapan Anggota DPR komisi IX, Rahmad Handoyo yang mengkritik ibu Ayu Ting Ting dan Ayah Rozak yang lolos penyekatan PPKM ke Bojonegoro, Jawa Timur, untuk mendatangi kediaman haters beberapa hari lalu.
Anggota DPR komisi IX Rahmad Handoyo menanyakan bagaimana Umi Kalsum dan Ayah Rozak bisa lolos penyekatan PPKM.
Menurut Ivan Gunawan, Umi Kalsum dan Ayah Rozak sudah merencanakan hal itu sudah dari lama dan keduanya pun sudah mempersiapkan segalanya sesuai prosedur.
Dan menurutnya, apa yang dilakukan Umi Kalsum dan Ayah Rozak adalah bentuk perjuangannya melindungi sang anak dan cucu.
"Ini udah dari beberapa bulan lalu direncanakan. Buat saya itu memang bentuk perjuangan orang tua untuk melindungi anaknya, hebat si Ibu sama Ayah," tutur Ivan Gunawan dikutip dari YouTube Starpro, Selasa (3/8/2021).
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |