Grid.ID - Menjalani kehidupan sebagai selebritis memang membuat seseorang menjadi sorotan.
Segala hal yang dilakukan bahkan tak henti-hentinya dilihat oleh banyak orang.
Kehidupan yang ditampilkan selebritis bahkan terkadang membuat banyak orang merasa iri karena saking sempurnanya.
Namun siapa sangka, di balik itu semua seorang selebritis jugalah manusia biasa seperti kebanyakan orang pada umumnya.
Sebagian bahkan memiliki kelakuan unik bahkan aneh.
Seperti pengakuan Boy William dan Maia Estianty baru-baru ini.
Melansir dari tayangan kanal YouTube Boy William yang diunggah Selasa (3/8/2021), fakta tersebut pun terungkap tatkala Boy dan Maia saling bertanya satu sama lain.
"Sebutin hal negatif yang ada dalam diri lo," tanya Maia Estianty kepada Boy William.
Dan ya, Boy William pun mengaku memiliki kebiasan mencium aroma kentutnya sendiri.
"Oh gue kentut terus, gue demen nyiumin kentut gue," jawab Boy William.
"Gue paling demen, bun. Ah demi Tuhan bun," tambah Boy William.
Lucunya, Boy bahkan sampai menceritakan bagaimana cara dirinya melakukan kebiasaannya tersebut.
"Gue kalau udah mau kentut, pantat gue bun gue lebarin dulu, terus keluar dong tuh angin, kan lewat tuh jari-jari lo, gue tempelin di (hidung)," beber Boy William.
Mendengar hal tersebut, Maia Estianty malah mengaku memiliki kebiasaan yang sama dengan Boy hingga membuat sang presenter terkejut.
"Lo juga?" tanya Boy William.
"Kadang-kadang," ucap Maia Estianty.
Mengetahui hal demikian, Boy pun gembira lantaran ada yang memiliki kebiasaan sama seperti dirinya.
Dan ya, lagi-lagi Boy William malah merasa semakin berhasil tatkala melakukan kegiatan mencium aroma kentutnya yang bau.
"Semakin kentut gue bau, semakin gue merasa kaya gue berhasil banget," ujar Boy William.
Sedangkan Maia Estianty, mengaku malah lebih senang apabila berhasil kentut di teman-temannya.
"Dan gue juga sama, gue misalnya sama grup gue. Kentut gue sengaja gue keras-kerasin, gue seneng karena gue menzolimi mereka," pungkas Maia Estianty.
(*)
Ariel NOAH CS Ngotot ke MK Gugat Hal Ini Imbas Kasus Agnez Mo, Ahmad Dhani Beri Sindiran Keras
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |