Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Maia Estianty dan Mulan Jameela dulunya dikenal sebagai personel duo Ratu.
Grup duo Maia Estianty dan Mulan Jameela itu bahkan terbilang cukup sukses dan terkenal di era 2000-an.
Banyak lagu-lagu hits yang berhasil dibawakan Maia Estianty dan Mulan Jameela semasa tergabung di duo Ratu, seperti, "Teman Tapi Mesra", "Lelaki Buaya Darat", "Dear Diary", dan masih banyak lagi.
Sayang, pada 2007, duo Ratu yang digawangi Maia Estianty dan Mulan Jameela itu diumumkan bubar.
Hal itu seiring dengan skandal perselingkuhan Mulan Jameela dengan Ahmad Dhani yang kala itu merupakan suami Maia Estianty.
Meski demikian, Maia Estianty mengaku bahwa Mulan Jameela merupakan sosok rekan duet yang cukup profesional.
Hal itu diungkapkan Maia Estianty dalam video yang diunggah di saluran YouTube Boy William, Jumat (9/7/2021).
Ketika diminta Boy William untuk mengurutkan rekan duetnya yang paling nyaman diajak bekerja sama, Maia Estianty menyebut Mey Chan, Mulan Jameela, dan terakhir Pinkan Mambo.
Kepada Boy William, Maia Estianty mengaku bahwa Mulan Jameela merupakan sosok yang profesional dalam urusan pekerjaan, namun tidak untuk urusan personal.
"Kalau Mulan secara profesional, dia orangnya profesional, personalnya enggak ya, kalian semua sudah tahu lah ya," kata Maia Estianty.
Bak teringat dengan cerita di masa lalu, Maia Estianty sampai menyebut untuk urusah hati, ia tak menyukai Mulan Jameela yang kini telah menjadi istri dari Ahmad Dhani.
"Secara hati enggak, tapi kalau profesional, dia profesional, gue akuin," kata Maia Estianty.
Ia kemudian mengungkapkan bahwa di antara ketiga mantan rekan duetnya tersebut, Mey Chan lah yang sangat cocok dengan dirinya.
Baik secara personal maupun urusan pekerjaan, Maia Estianty mengaku sangat cocok dengan Mey Chan dibanding Mulan Jameela dan Pinkan Mambo.
(*)
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |