Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Anak sulung Bambang Pamungkas, Jane Abel, menjadi pusat perhatian usai membuat pengakuan heboh bahwa dirinya telah dicoret dari Kartu Keluarga (KK).
Hal itu pertama kali diketahui saat Jane Abel hendak mengisi data di aplikasi Ojek Online, tapi KTP sudah tidak berlaku.
Saat ia telusuri ke Dukcapil, dirinya tidak terdaftar dan sudah dipindahkan dari KK Pejaten.
Menelusuri lebih jauh ke Ketua RT, Jane Abel mendapatkan keterangan bahwa penghapusan tersebut atas permintaan Bambang Pamungkas dan Tribuana Tungga Dewi.
Usai namanya tercoret dari KK, Jane Abel pun membongkar watak asli Bambang Pamungkas yang ditunjukan padanya.
Menurutnya, leganda Bola itu sama sekali ogah membaca pesan yang dikirimnya.
“Sebenarnya setelah aku tahu itu, aku tanya ke ayah, aku kirim screenshoot ojol (ojek online) itu sama ayah. Memang sebelum itu, jadi chat centang dua, tapi enggak dibalas,” tutur Jane kepada wartawan, belum lama ini.
“Ya benar-benar di sana nerima (pesan) tapi cuman dibaca doang dan baca enggak sampai selesai juga dan enggak dibalas,” tambah Jane.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Nesiana Yuko A |