Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Hingga saat ini, sosok Uut Permatasari tetap digandrugi banyak orang.
Meski jarang tampil di layar televisi, Uut Permatasari masih menjadi pusat perhatian netizen Tanah Air.
Tak hanya karena suara emasnya, penampilan Uut Permatasari pun selalu memikat hati penggemarnya.
Maka tak heran jika apapun yang berkaitan dengan istri dari Kapolres Gowa ini tetap menarik untuk diulas.
Dipantau dari akun Instagram pribadinya, @uutpermatasari pada Rabu (18/08/2021) Uut Permatasari terlihat begitu anggun dan berkelas.
Diketahui Uut tengah mendampingi sang suami di acara Upacara HUT ke-76 yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2021.
Penasaran dengan tampilan ibu satu anak itu? Yuk kita lihat!
Dalam kesempatan itu, Uut tampil begitu anggun dengan balutan kebaya kutu baru warna merah cerah.
Dipadukan dengan selendang bernuansa ungu, penampilan Uut kala itu justru membuat gayanya makin elegan.
Sementara untuk makeup, pedangdut berusia 39 tahun ini memilih riasan natural dan lipstik warna senada dengan busananya.
Tak heran, penampilan Uut itupun mengundang berbagai pujian dari warganet.
Tak sedikit yang menyebut Uut begitu cantik dan anggun kala dampingi suaminya.
Namun, ada yang lebih mencuri perhatian dari pada penampilan sang biduan.
Pasalnya, Uut nampak menyematkan kalimat perihal pujian di dalam captionnnya.
Dituliskan oleh Uut sendiri bahwa apalah arti dari sebuah pujian.
"Pujian bukan ukuran kemuliaan. Begitu juga dengan cacian bukan merupakan pertanda kehinaan," tulis Uut.
Semoga kita semua senantiasa dimuliakan ALLAH SWT," lanjutnya.
Jika dicerna dari kalimat tersebut, tampaknya Uut tidak terlalu haus akan pujian.
Bahkan ia tidak menganggap diri jauh lebih penting dibanding orang lain.
(*)
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Hananda Praditasari |