Grid.ID – Tak terasa 8 tahun sudah Ustaz Jefri Al Buchori alias Uje meninggal dunia untuk selama-lamanya.
Masih lekat di ingatan publik, Uje menghembuskan napas terakhir akibat kecelakaan tragis pada 26 April 2013.
Padahal saat tragedi itu terjadi, Uje yang merupakan suami Umi Pipik sedang mengendarai motor Kawasaki ER-6 kesayangannya.
Tak jauh dari rumahnya, motor berwarna hijau itu lalu lepas kendali, membuat Uje terpelanting jauh dari motornya.
Meski sempat dilarikan ke rumah sakit, namun ustaz yang terkenal dengan suara emasnya ini harus merenggang nyawa.
Ia meninggal di hari kecelakaannya, dua minggu setelah genap berulang tahun yang ke-40.
Kepergian sang pendakwah kondang nyatanya masih menyisakan sekelumit kisah.
Termasuk pengakuan Umi Pipik yang menyebut mendiang suaminya itu sempat berpoligami semasa masih hidup.
Ahmad Dhani Mulai Pusing Bagi Waktu Jadi Anggota DPR dan Manggung Bareng Dewa 19
Source | : | sajiansedap.grid.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |