Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Beras dari padi yang diolah menjadi nasi saat ini menjadi primadona masyarakat Indonesia.
Pasalnya, hampir seluruh masyarakat Indonesia pasti mengonsumsi nasi sebagai makanan utama.
Namun baru-baru ini, Presiden Joko Widodo justru menyarankan masyarakat Indonesia untuk beralih kepada bahan makanan lain yang lebih sehat daripada nasi.
Mengutip dari unggahan pada laman resmi Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kamis (19/8/2021), Presiden Joko Widodo mengungkap satu tanaman yang dapat menjadi harapan baru untuk makanan pokok masyarakat Indonesia.
Tanaman tersebut yakni porang, komoditas yang kini tengah diekspor dan jadi andalan baru Tanah Air.
Presiden Joko Widodo menyebutkan bahwa tanaman porang dinilai lebih sehat daripada nasi karena kandungan kalori serta gula yang rendah.
"Ini juga bisa menjadi pengganti beras yang lebih sehat karena kadar gulanya sangat rendah," ujar Presiden Joko Widodo.
Baca Juga: Mengenal Porang, Tanaman Liar yang Bisa Hasilkan Untung Puluhan Juta Buat Petani
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Kominfo.go.id |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |