Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Siapa sangka jika sosok mentereng Happy Salma justru piknik di tempat yang jauh dari kemewahan?
Padahal, Happy Salma saat ini tengah hidup bahagia bersama keluarga kecilnya.
Terlebih usai dipersunting bangsawan Bali, Happy Salma naik tahta jadi istri keturunan Raja Ubud, Bali.
Sebagai istri dari Tjokorda Bagus Dwi Santana yang keturunan Raja, Happy Salma turut mendapatkan gelar bangsawan.
Meski sudah jarang nongol di layar kaca, Happy Salma tetap hidup bergelimang harta dan punya tahta yang tak main-main.
Kendati begitu, Happy Salma justru menghabiskan waktunya bersama keluarga dengan cara sederhana.
Momen tersebut terungkap dalam postingan Instagram Happy Salma, Sabtu (21/8/2021).
Dalam unggahan tersebut, Happy Salma membagikan potret selfie bersama suaminya yang keturunan Bali-Australia.
Tampak pemandangan di belakang Happy Salma dan suaminya, terdapat beberapa pohon serta rumput ilalang.
Pada potret berikutnya, Happy Salma tak ketinggalan pamer pose duduk bersama putranya di pinggir danau.
Keduanya terlihat menikmati suasana alam sembari disambut oleh bebek dan angsa di danau.
Agar pikniknya semakin menyenangkan, Happy Salma juga menggelar tikar serta menyediakan berbagai camilan untuk anak-anaknya.
Walau hidupnya mentereng jadi bangsawan, Happy Salma dan suaminya ternyata memilih momen liburan yang sederhana.
Dalam kolom komentar postingan tersebut, Happy Salma menjelaskan bahwa dirinya berlibur di pinggir danau yang berada di Kintamani, Bali.
Piknik dengan cara sederhana, Happy Salma mendapat sanjungan setinggi langit dari netizen.
Tak sedikit netizen yang menyinggung soal kebahagiaan dengan cara sederhana, seperti Happy Salma yang menghabiskan liburan di pinggir danau bersama keluarga.
"Piknik cara sederhana namun penuh makna," ujar @amywijaya19.
"Bahagia itu sederhana," imbuh @achmadfachrodji.
"Asikkk banget," tambah @sekarflowersanur.
(*)
Serunya Presiden RI Prabowo Subianto Ceritakan Kucing Miliknya pada Wakil Perdana Menteri Inggris: Saya Punya Delapan
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |