Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Artis cantik Krisdayanti merupakan salah satu diva Indonesia yang popularitasnya masih berjaya hingga saat ini.
Hal tersebut bukan hanya karena prestasi yang dicetaknya selama ini, tetapi kehidupan Krisdayanti juga penuh dengan kontroversi.
Salah satu fakta yang paling mengejutkan adalah perihal Krisdayanti yang pernah menjadi pecandu narkoba.
Tak tanggung-tanggung, Krisdayanti bahkan dengan sangat berani meminta bandar narkoba tersebut untuk mengantarkan pesanannya ke rumah yang ditinggalinya saat dirinya masih istri sah Anang Hermansyah.
Dikutip Grid.ID melalui Suar.id, Selasa (24/8/2021), rupanya sang bandar tak langsung pulang, tapi istirahat sebentar di ruang tamu sambil merokok
"Asbak di meja penuh dengan puntung rokok. Pikiranku terarah sepenuhnya pada sabu yang siap kunikmati. Mataku luput dari pemandangan puntung rokok di asbak," katanya.
Mendadak Anang pulang.
Source | : | Tribunnews.com,Suar.id |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari K |