Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Kasus pembuangan bayi lagi-lagi terjadi di Tanah Air.
Ya, baru-baru ini, pembuangan bayi kembali terjadi di Wonogiri, Jawa Tengah.
Mengutip KOMPAS.com pada Rabu (25/8/2021), seorang bayi perempuan ditemukan di jembatan Desa Donoharjo, Kelurahan Wuryorejo, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.
Bayi mungil tersebut ditemukan pada Selasa (24/8/2021).
Mirisnya lagi, ia ditemukan di dalam kardus mi instan.
Bahkan, mulut bayi tersebut dalam keadaan diplester.
Tentu hal ini menggegerkan banyak orang.
Untungnya, bayi tersebut ditemukan dalam keadaan masih hidup dan sehat.
Meski kelahirannya tak diinginkan oleh orang tuanya, namun siapa jika nasib baik justru menghampiri bayi mungil itu?
Mengutip TribunSolo.com pada Rabu (25/8/2021), bayi perempuan itu kini justru jadi rebutan banyak orang.
Tak sedikit yang ingin mengadopsinya sebagai anak.
Usai dibawa ke Puskesmas Wonogiri, banyak orang yang datang mengutarakan niatnya untuk mengasuh bayi itu.
Bahkan tak sedikit pula yang langsun menelpon ke puskesmas.
"Jadi rebutan ini adiknya, tadi sudah banyak yang telepon saya, mau jadi orang tua asuhnya," jelas Sinta Rositasari, Bidan Puskesmas Wonogiri.
Baca Juga: Heboh Fenomena Puting Beliung di Wonogiri, Begini Penjelasan BMKG
Sinta juga mengungkap, ada yang datang langsung menemui bayi tersebut.
"Tadi juga ada yang sempat ke sini, ada yang langsung telepon ke Dinas Sosial juga, tapi kan nggak bisa gitu," sambungnya.
Bukan tanpa sebab, Sinta menjelaskan bahwa saat ini bayi tersebut masih dalam pendalaman kasus pembuanganya.
Sehingga, belum bisa diadopsi oleh orang lain.
Selain itu, bayi tersebut kini diasuh di salah satu klinik milik bidan.
"Dibawa ke klinik Bidan Linda dulu, disana kan fasilitas untuk rawat inapnya ada, jadi biar bisa memantau kesehatan genduknya (anaknya) ini," lanjut Sinta.
(*)
Innalillahi, Truk Ugal-ugalan Seruduk Sejumlah Motor dan Mobil di Tangerang, Kondisi Sang Sopir Usai Diamuk Massa Sungguh Miris
Source | : | Kompas.com,TribunSolo.com |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Deshinta N |