Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Jin BTS baru-baru ini membongkar fakta soal janji yang diberikan agensi terhadap grupnya.
Sebelumnya, Jin BTS pernah mengungkapkan, ia bersama member lainnya sempat berniat untuk bubar.
Hal itu diungkapkan Jin BTS dalam perhelatan MAMA 2018 di Hong Kong.
Melansir dari Koreaboo.com, dalam kesempatan tersebut, Jin mengungkapkan bahwa BTS telah mempertimbangkan untuk bubar pada awal 2019.
Namun, siapa sangka, ketujuh member BTS akhirnya memilih untuk memperbarui kontrak dengan agensi mereka yang kini bernama HYBE.
"Kami mengalami kesulitan mental selama awal tahun ini, saat berbicara satu sama lain, kami bahkan berpikir untuk bubar," kata Jin yang dikutip Grid.ID dari Koreaboo.com, Jumat (27/8/2021).
"Tapi kami mengumpulkan kembali hati kami, dan saya senang kami bisa memberikan hasil yang luar biasa," imbuhnya.
Selain itu, saat tampil di acara 'You Quiz On The Block', Jin dan Suga berbicara lebih banyak tentang perpanjangan kontrak dan alasan BTS mengalami kesulitan.
Keduanya mengaku, para member BTS merasa tertekan seiring dengan popularitas dan perhatian yang mereka terima dari publik.
Alih-alih memilih bubar, BTS memutuskan istirahat sejenak selama sebulan, lalu kembali ke dunia hiburan dengan karya baru mereka.
Kini, dalam wawancara terbaru dengan majalah Billboard, Jin kembali mengenang keputusan BTS memperbarui kontrak dengan HYBE.
Jin mengaku saat itu HYBE membuat janji kepada BTS yang diyakininya janji tersebut telah terpenuhi.
"Kami dijanjikan oleh agensi bahwa mereka akan melakukan segalanya untuk mendukung semangat kami untuk tampil," kata Jin.
"Aku pikir mereka benar-benar menepati janji itu," lanjutnya.
Baca Juga: Jadwal Super Padat! Kepribadian dan Tabiat Jin BTS di Balik Layar Akhirnya Terungkap
Bahkan jika BTS tidak mendapat dukungan agensi mereka, Jin dan member lainnya masih memiliki kepercayaan satu sama lain.
Terlebih dukungan para ARMY memberi pengaruh yang cukup besar terhadap BTS.
“Kami akhirnya saling memberi tahu bahwa karena kami bekerja sangat keras sampai saat itu, mari kita lihat seberapa jauh kita bisa melangkah,” kata Jin.
“Saya tidak tahu apakah saya harus mengatakan ini, tetapi (kami berkata), 'Persetan dengan agensi, kacaukan semuanya, mari kita percaya pada anggota dan penggemar dan mulai lagi’,” jelasnya.
Sudah menjadi rahasia umum agensi HYBE dikenal selalu totalitas dalam mendukung grup asuhan mereka.
Selain itu, ARMY juga dikenal sebagai fandom K-Pop yang memiliki pengaruh besar dalam karier BTS di industri musik dunia.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Deshinta N |