Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Kesulitan untuk membeli rumah menjadi salah satu keluhan yang kerap terdengar dari kaum milenial.
Keluhan ini tak heran terjadi mengingat harga rumah yang kian hari makin melonjak.
Ditambah lagi kenaikan gaji yang dinilai tak sebanding dengan kenaikan harga rumah khususnya di kota-kota besar.
Dikutip Grid.ID dari Suar.ID, terdapat solusi dari masalah yang tengah dihadapi milenial terkait sulitnya memiliki hunian pribadi.
Untuk mengatasi masalah tersebut, berbagai solusi tentang rumah murah mulai bermunculan.
Salah satunya adalah solusi rumah murah yang dicanangkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Kementerian PUPR menawarkan rumah murah yang diklaim memiliki harga di bawah Rp50 juta!
RISHA di Tanjung Anom dengan lantai semen pelur ini hanya menghabiskan biaya total Rp 47 juta.
Dikutip Grid.ID dari Gridhype.ID, RISHA memiliki konsep berbeda dari pembangunan rumah pada umumnya.
RISHA merupakan rumah dengan konsep knock down, dengan proses pembangunannya tanpa membutuhkan semen dan bata.
RISHA dibangun dengan menyambungkan panel-panel beton dengan baut.
Selain lebih murah dari pembangunan rumah pada umumnya, RISHA juga membutuhkan waktu yang lebih singkat dalam segi pembangunan.
Meskipun demikian, tak perlu khawatir karena RISHA diklaim telah memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI).
Rumah RISHA dirancang secara modular, atau blok-per-blok yang kemudian disusun jadi satu.
Satu modulnya berukuran 3 x 3 m dan dapat dibangun dengan harga kurang lebih 4,16 juta.
Tak hanya membutuhkan biaya yang lebih rendah dari rumah biasa, RISHA juga memiliki benefit lain yaitu ringan sehingga mudah dipindahkan terutama karena dibangun dengan sistem knock down.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang! Keran Air Langsung Kinclong Seperti Baru Cuma Pakai Baby Oil, Kok Bisa?
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Suar.id,Grid Hype |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |