Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Arti mimpi alis mungkin bisa dijadikan wanti-wanti dalam menjalani kehidupan.
Pasalnya, arti mimpi alis ternyata menandakan adanya sesuatu kurang baik yang bisa terjadi di dalam waktu dekat.
Sesuatu buruk yang dimaksud dalam arti mimpi alis ini bisa saja berupa sebuah kecelakaan.
Berikut 5 arti mimpi alis yang telah dikutip Grid.ID dari dreamchris.com.
1. Mimpi Melihat Alis
Mimpi melihat alis ternyata mempunyai simbol tentang beberapa ekspresi manusia.
Mimpi ini menunjukkan adanya keajaiban, ketidakpercayaan, kejutan, atau keraguan.
Sehingga jika mimpi ini terjadi, bisa saja sesuatu yang luar bisa dan mengejutkan akan segera terjadi dalam kehidupan.
Namun sesuatu tersebut tidak selalu membahagiakan, bisa saja hal itu berakhir dengan kekhawatiran atau ketidaksetujuan.
Oleh karena itu, mimpi ini adalah sebuah wanti-wanti agar kita dapat berhati-hati sehingga dapat membantu mengurangi keterkejutan dari sesuatu yang akan terjadi itu.
2. Mimpi Melihat Alis yang Indah
Mimpi melihat alis yang indah melambangkan tentang ketenangan dan pertanda bahwa sekarang kita sedang berada dalam momen kesejahteraan bersama diri sendiri.
Dengan demikian, mimpi ini bak mengirimkan sinyal bahwa kehidupan kita saat ini sedang stabil, entah itu dalam kehidupan kerja, keluarga atau hubungan bersama teman-teman.
3. Mimpi Pensil Alis
Pensil alis merupakan sebuah alat yang menjadi bagian dalam perawatan kecantikan.
Maka dari itu mimpi ini menunjukkan persiapan untuk hal-hal baik yang akan datang dengan banyak suka cita.
4. Mimpi Mencukur Alis
Mimpi mencukur alis mungkin adalah sebuah peringatan tentang adanya sesuatu buruk yang akan segera terjadi, misalnya seperti kecelakaan.
Selain itu, mimpi ini juga merupakan pertanda bahwa kita akan ada kesulitan yang datang.
Maka dari itu, kita mungkin memerlukan mencari solusi kreatif untuk menghadapi masalah-masalah tersebut.
5. Mimpi Mencabut Alis
Mimpi ini menunjukkan ketidakstabilan yang signifikan dalam hidup kehidupan kita.
Bisa saja banyak konflik dan kesalahpahaman muncul sehingga mengganggu kehidupan kita sekarang.
Mungkin momen ini terlihat kacau, namun akan membantu jika kita tetap tenang dalam membuat keputusan.
(*)
Kemensos Turun Tangan pada Kasus Agus Salim, Utamakan Pengobatan, Berobat Itu Ada Waktunya!
Source | : | Dreamchrist.com |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Deshinta N |