Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur Aziza
Grid.ID - Siapa sih yang tak kenal dengan artis cantik Arumi Bachsin?
Well, Arumi Bachsin memang dikenal lewat peran-perannya di layar kaca.
Meski kariernya mentereng, Arumi rupanya lebih memilih meninggalkan keglamoran Ibukota.
Bukan tanpa alasan, wanita cantik berdarah blasteran itu pilih ikut mengabdi bersama sang suami.
Sepeti yang kita tahu, Arumi Bachsin menerima pinangan Emil Dardak di usia yang terbilang muda.
Pada 30 November 2013, keduanya pun resmi menjadi sepasang suami istri.
Arumi pun mengikuti Emil untuk menetap di Jawa Timur lantaran pekerjaan sang suami yang merupakan seorang pejabat besar di Jawa Timur.
Lepas dari status selebritis rupanya tak membuat Arumi Baschin lepas dari sorotan.
Kehidupan setelah pernikahan pun tetap menarik perhatian.
Berstatus sebagai istri pejabat rupanya membuat hidup Arumi kian mentereng.
Dan baru-baru ini, Arumi memberikan ucapan manis pada ajudan yang sudah menemaninya selama bertahun-tahun.
Melalui Instagram pribadinya, wanita kelahiran 1994 itu menuliskan pesan manis di haru ulang tahun sang ajudan.
"Happy belated birthday pengantin baruuu @ikkaseptin ???????? Ajudan yg selalu siaga setiap saat, sabarnya bukan main, cuantiik poll dan baik hati," tulis Arumi Bachsin mengawali unggahannya.
Arumi juga memanjatkan doa pada Ika.
"I wish all the best buat mba ika, panjang umur, selalu sehat, diparingi rezeki yang melimpah dan barokah. Amiiin," imbuh istri Emil Daradak tersebut.
Tak sampai di situ, Arumi pun menambahkan panjatan doa buat rumah tangga sang ajudan.
"Gak ketinggalan, semoga selalu di beri kebahagiaan dan keharmonisan menjalani bahtera rumah tangga bersama mas @berry92indra amiiin," tandas Arumi.
Unggahan Arumi rupanya membuat hati para netizen ikut menghangat.
Tak sedikit netizen yang ikut memanjatkan doa untuk ajudan Arumi.
"Semoga bahagia selalu mbak ikka," tulis @isma.hayu.10.
"Hbd mbak @ikkaseptin ... semoga selalu sehat panjang umur ... SAMAWA rumah tangganya ... Amin," timpal @maulitaalexandre.
Dalam unggahan tersebut, Ikka sendiri turut menjawab doa-doa dari Arumi.
"Ijin ibu @arumibachsin_94 terimakasih banyak untuk kejutan,kebaikan serta perhatiannya untuk kami selama ini..???????? maturnuwun sanget sudah menjadi contoh terbaik buat kami dan seluruh masyarakat jatim," tulis @ikkaseptin.
Wah, bagaimana menurutmu?
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Silmi Nur Aziza |