Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - El Rumi memang dikenal publik sebagai putra kedua dari Maia Estianty dan Ahmad Dhani.
Baru-baru ini, El Rumi berbagi cerita mengenai perangai asli Maia Estianty dan Ahmad Dhani yang tak banyak diketahui publik.
Meski Maia Estianty dan Ahmad Dhani telah bercerai, hubungan El Rumi dengan kedua orang tua kandungnya terjalin baik.
Maia Estianty bahkan selalu menasehati ketiga putranya, Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani untuk menjalin silaturahmi dengan ayah kandung mereka.
Namun baru-baru ini, terkuak fakta bahwa El Rumi rupanya tak tinggal bersama sang Bunda.
Meski demikian, mantan kekasih Marsha Aruan itu mengungkap sifat Maia Estianty dan Ahmad Dhani yang selalu memberi kebebasan kepada anak-anak mereka.
Hal itu diungkapkan El Rumi dalam video yang diunggah di saluran YouTube MAIA ALELDUL TV, pada Rabu (1/9/2021).
Dalam video tersebut, El Rumi yang terlihat menjawab pertanyaan warganet sambil potong rambut.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana Yuko |