Grid.ID - Sosok Ridwan Kamil yang kini menjadi Gubernur Jawa Barat untuk periode 2018-2023 memang diketahui memiliki pemikiran kreatif.
Ditambah lagi Ridwan Kamil sendiri ternyata merupakan lulusan arsitek ITB yang membuat dirinya mampu mendesain bangunan yang inovatif.
Tak cuma inovatif, Ridwan Kamil bahkan pernah menerapkan konsep ramah lingkungan untuk rumah mewahnya.
Kepiawaian pria yang akrab disapa Kang Emil dalam merancang seni bangunan tentu tidak perlu diragukan lagi.
Sebab tak hanya di Indonesia, dunia internasional pun telah mengakui keahlian Kang Emil sebagai arsitekur.
Melansir dari kanal Youtube Alvin & Friends yang diunggah pada 18 Desember 2018 lalu.
Kang Emil menjelaskan bahwa tempat tinggalnya itu, 60 persen menggunakan bahan baku dari botol bekas.
Dikutip Grid.ID dari kanal youtube Alvin & Friends pada Kamis (22/8/2019), Kang Emil menjelaskan, "Saya punya cita-cita dari sampah jadi berkah," terangnya.
Selain itu botol bekas yang digunakan Kang Emil secara ilmiah bisa mengurangi suhu.
"Jadi, secara ilmiah kalau di luar panas, di dalam itu tidak panas. Karena suhu panasnya terperangkap dalam ruang hampa di dalam botol," lanjutnya.
Kang Emil juga tidak sembarangan dalam memilih botol tersebut.
Ia menggunakan botol minuman energi, karena kebetulan tukang yang mengerjakan rumahnya itu hobi mengonsumsi minuman tersebut.
Ada sekitar 30 ribu botol minuman energi yang telah digunakan untuk membangun rumah Kang Emil.
Dalam mengumpulkan botol tersebut, Kang Emil membutuhkan waktu yang cukup lama, yakni sekitar 6 bulan.
Proses pengumpulan botol sendiri ia dapatkan hingga kota Cirebon.
Pada 2009 lalu rumah Gubernur Jawa Barat tersebut, mendapatkan nominasi rumah paling ramah lingkungan se-Asia.
"Di mana ada gagasan, tentulah ada apresiasi," terangnya.
"Kerjakan Apa yang kita cintai, cintai apa yang kita kerjakan."
"Kalau rumus itu dipakai, kita pasti akan mengerjakan semua itu dengan sungguh sungguh. Semua yang dikerjakan dengan cinta hasilnya pasti akan bagus," tambah Kang Emil.
Rumah mewah Ridwan Kamil ini sudah berdiri selam 12 tahun, dari 2007 lalu.
Perawatan rumah tersebut juga diakui kang Emil sangat simpel, hanya satu tahun sekali untuk membersihkan botol-botol itu.
Ia biasanya menggunakan semprot air yang biasa di gunakan untuk cuci mobil.
(*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Masuk Nominasi Rumah Paling Ramah Lingkungan se-Asia, Hunian Ridwan Kamil Ternyata Dibuat dari 30 Ribu Botol Bekas, Intip Keunikannya!
Langsung Kepincut dengan Irish Bella, Begini Reaksi Putri Haldy Sabri saat Dikenalkan dengan Mantan Ammar Zoni: Anaknya Nempel Banget!
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Maesaroh |