Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Beberapa waktu lalu, putra kedua Maia Estianty, yakni El Rumi diketahui telah resmi lulus dari University of Westminster, London.
Bahkan, El Rumi sempat membagikan momen perayaan wisudanya bersama Maia Estianty dan Irwan Mussry di media sosial pada 9 Agustus lalu.
Momen kelulusan El Rumi dari University of Westminster, London, itu menjadi hal yang membanggakan bagi Maia Estianty.
Pasalnya, salah satu impian Maia Estianty adalah bisa memiliki putra lulusan sekolah luar negeri.
Beruntungnya, El Rumi berhasil mewujudkan impian sang bunda tersebut.
Usai berhasil wujudkan impian sang bunda, mantan kekasih dari Marsha Aruan itu rupanya berniat kembali ke luar negeri.
Keinginan El Rumi kembali bertolak ke luar negeri itu rupanya untuk melanjutkan pendidikannya.
Hal itu diungkapkan El Rumi dalam video yang diunggah di saluran YouTube MAIA ALELDUL TV, pada Rabu (1/9/2021).
Dalam video tersebut, El Rumi menjawab beberapa pertanyaan warganet sambil potong rambut.
Ketika ditanya adakah niatan kuliah S2, El Rumi mengakui ingin melanjutkan pendidikannya di luar negeri.
"Gua kepikiran untuk ambil S2 lagi, lanjut S2 antara di UK atau di US," kata El Rumi.
Meski ingin melanjutkan kuliah S2 di luar negeri, El Rumi mengaku tak ingin buru-buru.
"Cuman nggak langsung, gue sudah lumayan capek, habis sekolah 12 tahun di Indonesia terus lanjut kuliah 4 tahun di UK, lumayan capek," kata El Rumi.
"Jadi, mungkin mau istirahat dulu 2 tahunan, 3 tahun, nikmati hidup, kerja, cari duit, dan lain-lain," jelasnya.
El Rumi kemdian mengatakan, jika dirinya merasa belum puas kerja, ia berniat melanjutkan kuliah S2 di Inggris atau di Amerika Serikat.
"Mungkin setelah itu kalau belum terlalu senang cari duit, mungkin kalau ada hasrat lanjut S2 antara di US atau di UK, mungkin ya," kata El Rumi.
Hal itu tentunya menjadi kabar baik bagi Maia Estianty lantaran sang putra masih mengutamakan pendidikan di sela-sela kesibukannya.
(*)
Masyaallah! Presiden Prabowo Beri Hadiah Rp 100 Juta untuk Mbah Guru yang Viral Ngajar Matematika Lewat Tiktok, Netizen Ikut Girang
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |