Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Ternyata meditasi sudah ada sejak 3000 tahun yang lalu.
Meski diawali sebagai salah satu bagian dalam kegiatan agama Hindu, meditasi kini juga dilakukan untuk mendapat ragam manfaat.
Cukup dilakukan secara rutin selama 20 menit setiap hari maka manfaat meditasi akan segera diperoleh.
Dilansir Grid.ID dari Lifehack.org pada (11/9/2021), meditasi memiliki 6 manfaat bagi kesehatan.
Simak ulasannya di bawah ini!
1. Memperkuat sistem imun
Ternyata meditasi memperkuat sistem imun lho.
Saat meditasi, pikiran akan menjadi tenang dan secara perlahan membagun daya tahan tubuh terhadap penyakit.
Meditasi juga disebut mencegah flu dan mengurangi kemungkinan jatuh sakit.
2. Mengurangi stres
Stres diartikan sebagai tekanan.
Saat pandemi ini stres dan tekanan semakin meningkat.
Bahaya, stres bisa merusak kesehatan mental.
Dengan bermeditasi kita akan mencapai ketenangan pikiran yang jauh dari stres.
Peneliti Cara Geary dan Susan Rosenthal membandingkan tingkat stres pada dua kelompok subjek selama delapan minggu.
Satu kelompok menerima pelatihan meditasi dan melakukannya secara konsisten.
Sementara kelompok lain mengatasi stress dengan cara biasa mereka.
Hasilnya menunjukkan bahwa kelompok yang melakukan meditasi selama delapan minggu, mengaku stress mereka lebih berkurang.
Setahun kemudian mereka melaporkan bahwa kesejahteraan mental mereka semakin meninggi.
3. Menambah kualitas tidur
Seperti yang kita tahu, tidur menentukan kualitas hidup seseorang.
Kualitas tidur yang baik akan membuat seseorang lebih produktif.
18 studi penelitian tentang meditasi, menemukan bahwa meditasi meningkatkan kualitas tidur.
4. Mencegah penuaan
Rupanya, meditasi meningkatkan enzim telomerase.
Enzim ini berfungsi mengurangi kecepatan penuaan dan pembusukan sel.
Ketika enzim ini langka, sel-sel cenderung menua lebih cepat.
Demikian juga sebaliknya, jika enzim ini berlimpah, sel-sel menua lebih lambat.
Saat seseorang rajin bermeditasi, hidup menjadi lebih baik dan stress berkurang.
Hal ini menjadi penyebab enzim telomerase meningkat.
Baca Juga: Sering Terbangun Tengah Malam dan Sulit Tidur Lagi? Coba Lakukan 7 Cara Sederhana Ini
5. Mencegah pikun
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa meditasi meningkatkan daya ingat.
Saat bermeditasi aliran darah ke otak menjadi lancar.
Penelitian menyebut bahwa bermeditasi selama sepuluh menit sehari bisa menguatkan daya ingat seseorang.
Itu tadi manfaat meditasi yang akan diperoleh jika rutin melakukan meditasi. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Sering Sulit Tidur Akibat Cemas Saat Malam Hari? Coba Ikuti Tips Berikut Ini
(*)
Masyaallah! Presiden Prabowo Beri Hadiah Rp 100 Juta untuk Mbah Guru yang Viral Ngajar Matematika Lewat Tiktok, Netizen Ikut Girang
Source | : | LifeHack |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |