Grid.ID - Irwan Mussry dan Maia Estianty kini tengah berlibur di Amerika Serikat.
Kona Hawaii menjadi salah satu objek wisata yang dikunjungi Irwan Mussry dan Maia Estianty dalam rangka liburan itu.
Saat berada di Kona Hawaii, Irwan Mussry dan Maia Estianty menginap di hotel bintang lima.
Bak buktikan dirinya yang tajir melintir, Irwan Mussy rela merogoh kocek hingga Rp 53 juta semalam untuk menginap di hotel bintang lima, Four Seasons Resort Hualalai bersama Maia Estianty.
Sebagai informasi, hotel tersebut merupakan penginapan terbaik yang berada di kawasan eksotik Kailua-Kona, Hawaii, Amerika Serikat.
Hotel tersebut berada persis di tepi pantai dengan pemandangan hamparan lautan yang sempurna.
Melansir dari laman resmi fourseasons.com, harga sewa kamar di hotel tersebut terbilang fantastis.
Untuk kamar termurah yakni Ocean View Room dipatok mulai harga USD 2,180 per malam atau sekitar Rp 31.050.830,- dengan kurs 14,243,50 rupiah/dollar.
Sementara untuk kamar hotel terbaik, yakni Deluxe Suite – Prime Ocean View, dihargai sebesar mulai dari USD 3,740 atau sekitar Rp 53.270.690.00 per malam.
Rela rogoh kocek hingga Rp 53 Juta demi bahagiakan Maia Estianty di Hawaii, Irwan Mussry tetiba tulis pesan menyentuh untuk sang istri.
Hal ini seperti yang terlihat pada unggahan akun Instagram @irwanmussry, pada Rabu (15/9/2021).
"Ini adalah hari terakhir kami di Kona, dan aku sangat bersyukur atas kesempatan ini untuk akhirnya beristirahat dan bersantai, meninggalkan hiruk pikuk kota untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama istri terinta @maiaestiantyreal," ungkap Irwan Mussry.
Pesan manis dari mantan kekasih Desy Ratnasari itu pun mendapat balasan yang tak kalah romantis dari Maia.
Mantan istri Ahmad Dhani itu mengungkapkan perasaannya.
"Love you honey," balas @maiaestiantyreal.
Keromantisan pasangan yang menikah pada 2018 di Tokyo, Jepang itu pun tak jarang membuat netizen iri.
Hal ini seperti yang terlihat pada kolom komentar postingan tersebut.
ind***11 duh bikin iri so sweet banget om Irwan yah klu bikin caption
rc***7 Kaya hati dan kaya harta fix
dek***33 Subhanallah,,pasangan inspirasi dunia ini bunda and daddy
no***56 Indah pada waktunya ya bun... Bahagia terus berdua InsyaAllah till jannah Amiin.
(*)
Source | : | Instagram,Fourseasons.com |
Penulis | : | Novita |
Editor | : | Novita |