Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik, yang dituding melakukan penyimpangan seksual terhadap istri sirinya.
Diwartakan Grid.ID sebelumnya, istri siri ayah Taqy Malik, Marlina Octoria, menguak fakta bahwa Mansyardin Malik sering mengajaknya berhubungan seksual dengan cara yang tak lazim.
Dari kondisi tersebut, bagian vital Marlina Octoria sampai mengalami kerusakan stadium 4 yang dibuktikan lewat hasil visum.
Berniat mencari keadilan dan kebenaran, Marlina Octoria dengan sejumlah tudingannya malah disebut pansos oleh Mansyardin Malik.
Tak hanya itu, Mansyardin Malik mengatakan bahwa dirinya sudah cerai dari Marlina Octoria.
Namun nyatanya, pihak Marlina Octoria tetap tegas mengusut kasus tersebut ke pihak berwajib dengan sejumlah bukti yang ada.
Dikutip Grid.ID dari video unggahan Youtube Hitz Infotainment, Selasa (14/9/2021), Marlina Octoria justru membeberkan fakta yang berbeda dari pengakuan ayah Taqy Malik.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | Grid.ID,YouTube |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |