Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Larissa Chou dan Alvin Faiz sudah resmi bercerai. Meski begitu perceraiannya masih aja saja menjadi pembicaraan publik.
Seperti baru-baru ini, Larissa tak kuasa menahan tangis saat disinggung soal perceraian dengan mantan suaminya, Alvin.
Dari unggahan video akun @lambeturah_official, Larissa terlihat mendoakan rumah tangga Alvin Faiz dan Henny Rahman.
Dia juga bersyukur mantan suaminya telah mendapat pendamping hidup yang baru.
"Sudah menemukan jodohnya juga, alhamdulillah. Doakan Alvin semoga sakinah mawaddah warrahmah," ucap Larissa Chou dikutip Grid.ID, Sabtu (18/9/2021).
Saat mendoakan rumah tangga Alvin dan Henny, Larissa sempat berhenti sejenak. Dia mencoba menguatkan dirinya menghadapi kondisi seperti ini.
"Semoga Alvin pernikahannya.. hmm, sampai jannah," imbuhnya.
Baca Juga: Sebelum Menikah dengan Alvin Faiz, Henny Rahman Sempat Bertukar Hamper dengan Larissa Chou
Source | : | |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Nesiana Yuko |