Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kini siap menyambut lahirnya anak kedua.
Sesuai jadwal hari perkiraan lahir (HPL), kira-kira Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bakal memberikan adik untuk Rafathar Malik Ahmad, paling tidak 2 bulan lagi.
"Udah tujuh bulan, doain aja dua bulan lagi," kata Raffi Ahmad saat dijumpai di kawasan Pantai Indah Kapuk, Sabtu (18/9/2021).
Terungkap di kanal YouTube Rans Entertainment beberapa waktu lalu bahwa jenis kelamin anak kedua Raffi dan Gigi merupakan laki-laki.
Gigi yang sempat mengharapkan bayi perempuan, menurut Raffi tidak memiliki rasa sesal sama sekali.
"Nggak apa-apa (dapat cewek), kita sedikasihnya aja mau cowok atau cewek," ungkap Raffi Ahmad.
Untuk persiapan, Host Dahsyat tersebut menyebut tidak ada ancang-ancang khusus.
Berbeda dari sifat wanita hamil secara umumnya, Raffi mengungkap bahwa Gigi tidak neko-neko.
"Enggak sih, dia nggak terlalu ngidam, yang penting dia sehat aja," tutur Raffi Ahmad.
"Enggak sih, yang penting tidur cukup, sehat alhamdulillah, mohon doanya aja," imbuhnya.
(*)
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |