Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Baru-baru ini, Dhena Devanka mengungkap permasalahan rumah tangganya dengan Jonathan Frizzy pada Maia Estianty.
Ya, melalui kanal Youtube MAIA ALELDUL TV, Dhena mencurahkan isi hatinya mengenai perseteruannya dengan Jonathan Frizzy.
Bahkan, mengutip KOMPAS.com pada Jumat (24/9/2021), Dhena pun juga mengakui masih menyayangi Jonathan Frizzy.
"(Cinta) Banget. Sayang banget, sayang. Nggak mungkinlah (nggak sayang), aku 16 tahun kenal," ujarnya.
Dhena juga mengaku ingin menikmati hari tua bersama suaminya itu.
"I wish growing old sama dia, sampai kakek nenek sampai ngelihatin cucu segala macam, I wish kayak gitu," lanjutnya.
"Tapi aku balik lagi nanya ke diri aku, kuat nggak bertahan kayak gini?" sambung Dhena.
Namun, agaknya curahan hati Dhena justru membuat sang suami geram.
Ya, mengutip TribunSeleb pada Jumat (24/9/2021), Ijonk, sapaan akrab Jonathan Frizzy mengaku sudah melihat tayangan video Youtube tersebut.
Namun, dirinya justru ingin bertemu dengan Maia Estianty.
Ya, ia bahkan ingin Maia mengundangnya untuk bertemu.
"Ya nanti Bunda Maia panggil aku aja," ujarnya.
Bukan tanpa sebab, Ijonk ingin membeberkan bukti yang ia miliki selama ini.
Dirinya ingin mengungkap fakta perseteruannya dengan Dhena.
Bahkan, menurut ayah 3 orang anak ini, Maia akan terkejut saat mengetahui bukti yang ia miliki.
"Nanti aku kasih bukti-bukti Bunda Maia bisa langsung kaget kayaknya deh," lanjutnya.
(*)
5 Arti Mimpi Melihat Sawah Bersama Pasangan, Ternyata Pertanda Saling Mendukung Hal Ini, Simak Penjelasannya
Source | : | Kompas.com,Tribunseleb |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Deshinta N |