Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Pertikaian antara Ayu Ting Ting dan haters-nya Kartika Damayanti tak kunjung menemukan titik terang.
Meski sudah memaafkan ulah Kartika Damayanti, Ayu Ting Ting tetap ingin agar proses hukum terus berjalan.
Di sisi lain, pihak Kartika Damayanti juga melaporkan balik ayah dan ibunda Ayu Ting ting yang beberapa waktu lalu sempat menggerebek kediamannya di Bojonegoro, Jawa Timur.
Dikatakan kedua orang tua Kartika, Madi dan Suwarning bahwa Ayah Rozak langsung memaki-maki mereka sesampai di rumah.
Ayah Rozak bahkan memberi sebutan kurang pantas untuk Kartika Damayanti.
"Saya (duduk) di sini, terus datang marah-marah, saya dari Depok datang ke sini gara-gara anakmu, saya diam-diam saja."
"Terus (dia bilang) anak saya artis, anakmu anak p**acur, saya tetap diam saja," papar Madi, ayah Kartika, dikutip dari Youtube Indosiar, Sabtu (25/9/2021).
Meski begitu, Madi dan Suwarning tetap memilih untuk diam.
Ayah Rozak dan Umi Kalsum bahkan menolak tawaran dari Madi dan Suwarning untuk duduk melepas penat.
Kedua orang tua Ayu hanya berjalan-jalan mengitari rumah dan mengucapkan kalimat-kalimat ancaman kepada Madi dan Suwarning.
Suasana semakin kacau saat anak Kartika Damayanti yang masih belia menangis kencang.
Bukannya menenangkan, Umi Kalsum justru memotret anak Kartika dan memberitahunya kepada Ayu Ting Ting.
"Di sini kan ada anaknya Kartika, dia mencaci maki Kartika, terus dia dengar terus nangis, dipanggil ke sana sama ibu Ummi Kalsum itu."
"Anaknya kartika itu difoto gitu, terus dikasih tau ini loh anaknya, gak tau siapa yang dibilangin, entah Mbak Ayu Ting Ting entah siapa, Bu Ummi Kalsum bilang begitu," ucap Suwarning.
Semenjak kejadian tersebut, Suwarning mengaku sempat tak bisa makan karena syok.
Apalagi saat mengingat ucapan Ayah Rozak yang sangat nyelekit.
"Saya merasa syok, saya ini beberapa hari gak bisa makan ingat itu yowes, sampai gini gini loh tangannya (menunjuk)," imbuh Suwarning.
"Nanti kalau anakmu gak pulang, entah kamu, entah cucumu tak bawa," papar Madi menirukan ucapan Ayah Rozak.
(*)
3 Arti Mimpi Melihat Pohon Tumbang, Hati-hati Bisa Jadi Pertanda Peringatan Ini dalam Hidup!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana Yuko |