Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Manusia silver yang meminta-minta di jalan baru-baru ini ditangkap Anggota Satpol PP Kota Semarang, Jumat (24/9/2021).
Sosok tersebut adalah Agus Dartono (61) yang terjaring razia saat mengemis di perempatan Jalan Arteri Yos Sudarso, Semarang Barat.
Melansir dari Kompas.com, Agus hanya mengenakan kaus dan celana pendek saat ditangkap.
Dengan kotak sedekah yang dibawanya, Agus Dartono terpaksa diciduk polisi saat menyambung hidupnya di bawah terik matahari.
Tak disangka, Agus Dartono yang sudah berusia senja itu rupanya adalah pensiunan polisi.
"Agus Dartono adalah pensiunan Polri yang di-sweeping oleh Satpol PP di daerah Marina, hari Jumat kemarin karena mengemis menjadi manusia silver," terang Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy, Minggu (26/9/2021).
Menurut keterangan, Agus sudah mengabdi menjadi polisi selama 19 tahun.
Source | : | Kompas.com,TribunJateng.com |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |