Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Farhat Abbas memberikan pandangan terhadap kasus dugaan penipuan berkedok rekrutmen pegawai negeri sipil (PNS) yang diduga dilakukan anak Nia Daniaty, Olivia Nathania.
Menurut Farhat Abbas, kedua belah pihak sebenarnya bisa saling melapor karena pihak korban juga bisa diasumsikan telah menyogok untuk jadi PNS.
"Kalau judulnya penipuan atau upaya untuk lolos jadi PNS, sebenarnya saling lapor aja," ujar Farhat dikutip Grid.ID dari Tribunnews, Rabu (29/9/2021).
"Justru kita bisa melaporkan orang-orang yang menyogok atau membayar untuk menjadi pegawai negeri," sambungnya menambahkan.
"Jadi sebenarnya kasus ini sangat memalukan menurut saya," ucapnya lagi.
Oleh karenanya, Farhat meminta Oli membeberkan semuanya agar jika ada yang rela membayar untuk masuk PNS, juga sekalian ikut dibui.
"Saran saya buat Oli hadapi saja, bongkar saja semua siapa yang membayar itu biar sama-sama dihukum aja."
"Biar merasakan orang yang bekerja sama dengan iktikad tidak baik itu juga akan dihukum," jelas Farhat Abbas.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Nesiana Yuko |