Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Rona bahagia kini tengah terpancar di raut wajah Youtuber Ria Ricis.
Bagaimana tidak? Belum lama ini, Youtuber Ria Ricis baru saja dilamar pemuda tampan dari Aceh bernama Teuku Ryan.
Tak hanya dilamar, Ria Ricis dan Teuku Ryan bahkan juga dikabarkan akan segera naik ke pelaminan.
Dikutip Gridhot dari Tribun Jatim, rencananya, pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan digelar pada akhir 2021 mendatang.
Ria Ricis sendiri mengaku jatuh hati dengan Ryan lantaran akhlak dan sifatnya.
"Yang pertama akhlaknya. Kita pertama kali ketemu kan di Aceh, waktu aku healing setelah papa meninggal," terang Ria Ricis dalam kanal YouTube Natasha Wilona.
"Terus aku baksos di sana, ketemu dia, terus aku lihat akhlaknya baik, sopan, baik agamanya, lingkungannya, baik di keluarganya,” tambahnya.
Raffi Ahmad Berikan Ucapan Terima Kasih untuk 3 Sosok Ibu Hebat Ini, Suami Nagita Slavina: I Love to The Moon
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |