Grid.ID - Kabar duka kembali datang dari dunia selebriti.
Kali ini aktor Korea Selatan Nam Moon Chul meninggal dunia pada Senin (4/10/2021) pukul 06.20 waktu setempat.
Dilansir Soompi, Nam Moon Chul mengembuskan nafas terakhirnya pada umur 50 tahun.
“Sang aktor meninggal pada usia 50 tahun setelah berjuang melawan kanker usus besar,” kata BK Manajemen, agensi yang menaungi Nam Moon Chul dalam keterangannya, Senin.
Nam Moon Chul disemayamkan di Rumah Sakit Nasional Ilsan.
Prosesi pemakamannya akan berlangsung pada pada Rabu, 6 Oktober pukul 06.30 waktu setempat.
Dalam keterangannya, BK Manajemen mengucapkan bela sungkawa.
Pihak manajemen terus mengingat kemampuan dari mendiang aktor Nam Moon Chul semasa hidupnya.
Pada akhir keterangannya, BK Management meminta para penonton drama dan penggemar Nam Moon Chul mengirim cinta dan doa terbaik untuk mendiang.
Nam Moon Chul memulai kariernya dari aktor teater.
Nam Moon Chul berakting sejak 2002. Ia tak hanya membintangi film, tetapi juga drama populer.
Ia memulai kariernya di dunia akting lewat film Break Out, kemudian membintangi sejumlah film besar seperti Missing (2009) hingga MisChange (2013).
Nam Moon Chul juga pernah muncul dalam sejumlah judul drama, yakni The 3rd Hospital (2012), The Master of Revenge (2016), Live (2018), dan drama lainnya.
Nam Moon Chul pun pernah berperan dalam drama Descendants of The Sun. Dia muncul sebagai Mr. Go di dua episode drama tersebut.
Baca Juga: Perceraian Bambang Trihatmodjo dan Halimah Sisakan Harta Gono Gini Bernilai Fantastis, Ini Daftarnya
5 Rekomendasi Drakor Tentang Kawin Kontrak Paling Seru, Dibintangi Yoo Yeon Seok hingga Song Hye Kyo
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hotia |
Editor | : | Hotia |