Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Pasangan artis Lesti Kejora dan Rizky Billar sedang menantikan kelahiran anak pertama.
Mengutip Kompas.com, ternyata Lesti Kejora menginginkan bayi perempuan.
Sedangkan, sang suami menginginkan anak laki-laki.
"Kalau Kakak maunya cowok, kalau Dede maunya cewek," kata Lesti.
Akan tetapi, pasangan tersebut menyerahkan semua pada Yang Maha Kuasa.
Tidak terlalu peduli dengan jenis kelamin, yang terpenting bayi dalam kondisi sehat setelah dilahirkan.
"Yang penting sehat," kata Lesti.
Keinginan soal jenis kelamin anak memang sering dialami banyak orangtua.
Nah, jika menginginkan hamil bayi perempuan, ternyata ada beberapa tips yang bisa dilakukan.
Dilansir Grid.ID dari laman Nakita.ID, inilah tips program hamil bayi perempuan yang bisa dilakukan pasangan.
1. Mandi air panas
Ternyata benih bayi perempuan menyukai suhu hangat.
Jika ingin cepat hamil anak perempuan, maka sering-seringlah mandi air hangat, terutama sebelum berhubungan intim dengan pasangan.
2. Posisi saat berhubungan seks
Posisi seks misionaris dinilai membuka peluang lebih besar untuk hamil bayi perempuan.
Hal ini karena posisi dapat membatasi tingkat penetrasi.
Kemudian, semakin jauh sperma ejakulasi ke leher rahim, akan semakin tinggi kemungkinan untuk hamil.
Kemudian, tingkat PH miss V juga sangat menentukan.
PH yang lebih asam akan semakin meningkatkan peluang hamil anak perempuan.
3. Makanan
Wanita sebaiknya banyak mengonsumsi buah dan sayuran jika mau hamil bayi perempuan.
Pola makan vegetarian ternyata membantu, terutama makanan seperti bayam, kacang-kacangan, dan brokoli.
Kemudian, makanan kaya kalsium dan magnesium seperti buah-buahan serta nasi, juga baik untuk rencana hamil bayi perempuan.
Wanita pun dapat meningkatkan peluang hamil anak perempuan dengan makan makanan asam.
Baca Juga: Mengenal Pregnancy Glow Alias Kulit Bersinar Saat Hamil, Ternyata 6 Hal Ini Penyebabnya!
Sebaiknya, konsumsi makanan tersebut pada hari-hari menjelang ovulasi.
Oleh karena itu, calon ibu dapat mengonsumsi cokelat, jeruk, dan cuka untuk melancarkan keinginan tersebut.
Sebaiknya, hindari makanan yang mengandung alkali jika ingin memiliki bayi perempuan, ya.
(*)
Bak Toko Emas Berjalan, Syahrini Tenteng Tas Hermes Emas Seharga Nyaris Rp 1 Miliar: Duitnya Ga Berseri
Source | : | Kompas.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |