Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari pendakwah Sholeh Mahmoed Nasution atau akrab dipanggil Ustaz Solmed.
Pasalnya, suami April Jasmin ini mendadak polisikan seorang lurah dan panitia pengajian.
Dua orang bernama Suwarna dan Tisna ini dilaporkan ke Direktorat Kriminal Khusus Polda Jawa Barat dengan dugaan kasus pencemaran nama baik, pada 5 Oktober 2021.
Dikutip dari Kompas.com, Rabu (6/10/2021), Ustaz Solmed mengatakan, Suwarna merupakan calo yang menyambungkan dirinya dengan panitia untuk acara pengajian.
Sementara itu, Tisna merupakan panitia pengajian sekaligus Lurah Cisewu, Garut, Jawa Barat.
"Saya tidak ingin banyak beropini, saya tidak ingin banyak berdebat."
"Apa yang Pak Suwarna dan Pak Tisna sampaikan, silakan saudara selesaikan saja di mata hukum," kata Solmed saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (6/10/2021).
Lebih lanjut, Ustaz Solmed melaporkan Suwarna dan Tisna karena diduga telah melontarkan tulisan yang isinya pencemaran nama baik hingga berita bohong.
Baca Juga: Ustaz Solmed Buka Peluang Damai untuk Suwarna, Ini Syaratnya
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana |