Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Baru saja rayakan ulang tahun, ternyata arti nama Enno Lerian memiliki makna yang mendalam.
Dapat kejutan manis saat rayakan ulang tahun, arti nama Enno Lerian juga punya makna kuat.
Tak hanya kuat, nyatanya arti nama Enno Lerian memiliki makna yang mendalam.
Lewat unggahan Instagram @ennolerian_ pada Jumat (8/10/2021), Enno memamerkan kejutan ulang tahun dari keluarganya.
Diketahui Enno Lerian memang baru saja merayakan ulang tahun yang ke-38.
Kejutan kali ini disiapkan oleh suami dan ketiga anak mantan artis cilik ini.
"Alhamdulillah. Makasih sayang sayangku buat ucapannya yaaa, alhamdulillah bisa kumpul di rumah dalam keadaan semua sudah kembali sehat," paparnya.
"Doanya berasa sampai disini, dan semoga doa baik yang dikirimkan untuk aku berbalik juga untuk semuanya, segala lindungaNya, kasih sayangNya yang aku rasanya kamu juga bisa merasakan," sambungnya.
Kini bahagia bersama keluarganya usai memilih tak lagi muncul di layar kaca, arti nama Enno Lerian justru punya makna unik.
Melansir dari Namamia.com, nama Enno dalam bahasa Jerman berarti kekuatan sebuah pedang atau kuat.
Orang yang memiliki nama Enno disebut kuat dalam hal komunikasi dengan orang lain.
Ia pun memiliki kepribadian magnetik dan gampang bergaul.
Pemilik nama Enno pun disebut punya kepribadian yang ekspresif, mudah berbicara atau bersosialisasi, dan juga memiliki bakat seni.
Sedangkan untuk nama Lerian disebutkan Namamia.com dimiliki oleh orang yang penuh energi.
Ia selalu aktif seakan tidak pernah mengambil waktu untuk istirahat.
Dalam urusan karier pekerjaan, pemilik nama Lerian disebut sukses dengan karier yang hebat.
Tak jarang ia mampu meraup bayaran tinggi karena kemampuannya yang diatas rata-rata.
Pemilik nama Lerian disebut memiliki kepribadian visioner, ekspansif dan punya jiwa petualang.
(*)
Source | : | Instagram,namamia.com |
Penulis | : | Maria Novika |
Editor | : | Maria Novika |