Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Istri almarhum Glenn Fredly, Mutia Ayu belum lama ini menyita perhatian netizen.
Pasalnya, secara mendadak Mutia Ayu mengumumkan kondisi kesehatannya di media sosial.
Dalam unggahan terbaru Mutia Ayu di Insta Story Instagram @mutia_ayuu pada Selasa (12/10/2021), ibu satu anak itu mengabarkan jika dirinya tengah jatuh sakit.
Diketahui Mutia tidak enak badan dan sudah beberapa hari ambruk.
Dampak dari kondisi sakitnya itu membuat berat badan Mutia justru bertambah mencapai 4 kilogram.
"Kemaren sempet sakit beberapa hari, jadi nggak milih-milih makanan, apa yang difikirin langsung makan, perbaiki imun juga
Alhasil OMG Puji Tuhan berat badan naik 4 kg. Huhuhu piyeeeee," demikian kata Mutia Ayu dalam Insta Story-nya.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Hananda Praditasari |