Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Meski punya banyak uang, tapi orang kaya dipastikan tak akan bisa membeli gas elpiji 3 kg secara eceran di warung pada tahun 2022 mendatang.
Pasalnya Pemerintah akan memulai reformasi subsidi energi dari berbasis komoditas menjadi berbasis orang pada tahun 2022.
Melansir Kompas.com, tahun 2022 mendatang, penyaluran subsidi berbasis orang dilakukan secara bertahap dengan mempertimbangkan banyak aspek, khususnya kondisi ekonomi masyarakat.
Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kemenkeu, Febrio Kacaribu mengatakan, subsidi akan lebih tepat sasaran dan diterima oleh 40 persen masyarakat termiskin
"Jadi kalau ada belanja yang tidak baik, tidak efektif, misalnya perlinsos kita nyasarnya 40 persen termiskin."
"Kalau ada program subsidi yang banyak dinikmati oleh bukan yang 40 persen termiskin, itu harus di-reform," jelas Febrio.
Lantaran harganya yang murah, tak jarang muncul pedagang nakal yang memanfaatkan menjual tabung gas 3 kg yang tidak aman.
Karenanya, wajib waspada saat akan membeli tabung gas 3 kg agar tak menjadi ancaman bagi keselamatan seisi penghuni rumah.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nesiana |