Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Kerang adalah salah satu seafood kesukaan banyak orang.
Apalagi kerang punya banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan.
Mengutip laman Tribun Jatim, seafood (termasuk kerang) penuh dengan kandungan omega 3 yang bagus untuk kesehatan jantung.
Adapun omega 3 berfungsi untuk mengatur aliran darah supaya tetap lancar dan normal.
Kita hanya perlu makan 3 ons kerang tiap hari, sudah bisa memenuhi setengah kebutuhan omega 3 harian.
Kemudian, kerang bisa jadi salah satu pemasok kolagen.
Adapun kolagen sangat bagus untuk tubuh.
Sayangnya, produksi kolagen alami dalam tubuh berkurang drastis semakin tua umur kita.
Oleh karena itu, kerang bisa jadi salah satu asupan yang dipilih.
Berbicara mengenai kerang, olahan seperti apa yang paling kamu sukai?
Kerang memang bisa dimasak dengan cara apa saja, misalnya dikukus, ditumis, sampai direbus.
Ada fakta yang perlu kita tahu usai memasak kerang.
Ternyata kerang harus langsung dikonsumsi dan tidak boleh disimpan berhari-hari setelah matang.
Hal itu dijelaskan oleh Sous Chef di The Botanica Sanctuary, Akbar Yorando.
Baca Juga: Nyesel Banget Baru Tahu, Ternyata Seperti Ini Cara Mengolah Kerang Agar Cangkangnya Mudah Terbuka!
"Kalau saya, untuk barang-barang seafood karena memang berisiko protein tinggi, lebih baik sekali kita masak ya hari itu harus beres ya" jelas Akbar seperti dikutip Grid.ID dari Kompas.com.
"Kita tidak merekomendasikan seafood yang sudah dimasak, disimpan lagi," lanjutnya.
Menurut Akbar, aturan tidak boleh menyimpan olahan kerang atau seafood terlalu lama merupakan bagian dari ilmu food hygiene.
"Kurang direkomendasikan karena takutnya si bakteri yang terkandung dalam kerang itu sudah sangat tinggi dan bisa menimbulkan keracunan," kata Akbar.
Perlu diketahui bahwa sebenarnya semua makanan yang kita masak mempunyai batasan empat jam dalam ilmu food hygiene.
Hal itu karena bakteri setelah empat jam dipercaya sudah sangat berbahaya.
Untuk olahan kerang yang ingin disimpan sampai empat jam, harus dimasukkan ke dalam chiller atau kulkas.
Baca Juga: Kerang Hijau Rebus Ala Chef Julia Child, Cocok Buat Temani Waktu Weekend Kamu
"Kalau di temperatur ruang atau di lemari makanan selama empat jam ya itu akan menjadi risiko untuk terjadi keracunan makanan karena bakterinya sudah berkembang banyak," tutur Akbar.
Jika hendak disimpan, sebaiknya olahan kerang bisa dimasukkan ke dalam wadah kedap udara terlebih dahulu agar baunya tidak bercampur dengan makanan lain.
Kemudian, masukkan ke dalam kulkas bersuhu satu hingga empat derajat celcius.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Kompas.com,Tribun Jatim |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |