Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Besar di keluarga yang kental dengan budaya, siapa sangka jika anak Sharena Gunawan dan Ryan Delon punya bakat luar biasa ciptakan lagu.
Seakan mengikuti jejak seni orang tuanya, anak Sharena Guanwan dan Ryan Delon ternyata punya bakat ciptakan lagu yang luar biasa.
Bakat ciptakan lagu yang luar biasa dari sang anak ternyata dipergoki oleh Sharena Gunawan.
Sharena dan Delon dikenal sebagai artis peran yang kerap wara-wiri membintangi FTV.
Meski kini sudah tidak lagi sering terlihat di layar kaca, keduanya pun masih aktif di media sosial mereka.
Bahkan Sharena baru-baru ini memamerkan bakat sang anak di media sosial sedang ciptakan lagu.
Hal ini terlihat dalam unggahan Instagram @mrssharena pada Minggu (17/10/2021).
Video yang diunggah Sharena ini merupakan rekaman di momen saat putranya, Ryshaka Dharma, sedang menyanyikan lagu ciptaannya.
"Found this on my phone, another song by @ry__shaka. Lagu2 aslinya sih 3menitan rata2, tapi aku potong semenit buat IG," jelas Sharena.
"Sekarang Ry kalo main gitar sendiri, setiap hari bisa on the spot ngarang lagu sendiri random gitu, semua bahasa Inggris, enak2 bgt lagunya," lanjutnya.
Mengetahui ada bakat seni unik dari sang anak sulung, Sharena pun berusaha merekam saat anaknya sedang mennciptakan lagu.
"Tapi saking ngarang di tempatnya baik nada maupun lyrics, jadi kalo diminta ulang ga pernah bisa," tuturnya.
"So if he sees my phone lying around, dia mulai inisiatif ngerekam sendiri for me because he knows i love his songs so much, bahkan ini dia crop and edit tone sendiri. Mommy is your BIGGEST FAN," terang Sharena.
Disebutkan pula bahwa sang suami, Ryan Delon, yang mengajari Ryshaka bermain gitar.
"PS: Ry diajarin chords guitar sama daddynya, terus dia belajar2 sendiri gitu di ipad, tapi ngeliat gini kok berasa sayang yah kalo gak diasah serius," papar Sharena.
(*)
Gala Sky Cium Pusara Vanessa Angel di Hari Ulang Tahunnya, Nyesek Tak bisa Ketemu sang Ibu Lagi
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika |
Editor | : | Maria Novika |