Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Seorang gadis asal Kamerun, M harus menjalani tradisi setrika payudara di usianya yang menginjak 10 tahun.
Bagi M yang menjadi pengungsi di Nigeria, tepatnya di Ogoja, negara bagian Cross River, saat ia berusia 10 tahun merupakan tanda dimulainya siksaan yang mengerikan.
Dikutip Grid.ID dari Suar.id, di usia 10 tahun payudara para gadis disetrika dengan batu panas oleh ibu mereka.
Seperti yang terjadi pada M, di setiap pagi para tetangga memegangi kaki M dengan kuat.
Sementara sang ibu mengambil palu panas yang membara langsung dari api, dan menekannya ke dada sang putri.
Melansir Al Jazeera, tindakan tersebut dilakukan untuk menghentikan pertumbuhan payudara anak gadis.
Prosedur ini dilakukan secara berulang selama berbulan-bulan, atau bahkan bertahun-tahun.
Source | : | Suar.grid.id,Belitung.tribunnews.com |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |